Password


(Tulisan tentang password ini versi saya yang juga bersumber dari pendapat-pendapat para ahli dan pemerhati yang sudah terlebih dahulu dipublikasikan. Apa yang ditulis disini merupakan pengalaman pribadi dengan mengacu sumber-sumber bacaan yang telah ada)

Era kemajuan internet dan informatika, kita sebagai penguna tidak pernah lepas dari password. Password digunakan sebagai alat verifikasi keabsahan akun, mulai dari email, member forum, internet banking, sosial media dan hal-hal lainnya. Mengacu kepada yang sering disampaikan para pakar dan pemerhati IT, password yang kita buat disarankan minimal 8 karakter yang merupakan gabungan angka dan huruf.

Pada saat ini bagi orang-orang yang kesehariannya tidak lepas dari internet, pasti mempunyai lebih dari 5 akun yang merupakan gabungan dari email, internet banking maupun sosial media. Nah atas hal tersebut dapat dipastikan hanya sedikit orang yang masing-masing akunnya mempunyai password tersendiri, orang lain sisanya secara umum mereka menggunakan password yang sama untuk setiap akunnya.

Apakah password yang kita buat aman ? sebenarnya TIDAK . Ironinya orang-orang yang berinteraksi dengan internet sendiri sebenarnya tahu, bahwa password yang mereka gunakan tidak sepenuhnya dijamin aman. Bagaimana kita dapat yakin bahwa password yang kita miliki aman ? Pertama jangan pernah memberitahu password yang kita punya pada orang lain. Apabila sudah diketahui oleh orang lain maka password yang kita miliki sudah pasti tidak aman. Kesalahan umum yang sering dilakukan adalah memberitahukan password milik kita kepada orang terdekat seperti pasangan, kerabat atau teman. Kesalahan umum lainnya yaitu menulis password yang kita miliki dan disimpan sembarangan.

Nah menyikapi hal-hal tersebut apa yang perlu kita lakukan adalah meningkatkan keamanan password miliki kita sendiri.  Beberapa hal berikut yang saya tulis adalah yang saya lakukan supaya password milik saya lebih aman.  Saya kategorikan penggunaan password untuk ATM dan komputer/internet.

Password untuk ATM.   Password untuk kartu ATM dan sms banking saat ini umumnya menggunakan enam digit dalam bentuk angka.  Kebiasaan paling mendasar sebagian besar orang adalah menggunakan tanggal bersejarah untuk password, mengantisipasi hal tersebut, maka hindari untuk membuat password dengan memakai tanggal lahir, tanggal pernikahan, atau tanggal lainnya yang secara umum sering kita tampilkan atau seketahui banyak orang.  Salah satu cara paling simple adalah menggunakan deret angka, seperti deret bilangan prima, deret fibonaci dan lain-lain.  Apabila ingin yang lebih susah, tetapkan suatu tanggal bersejarah, yang hanya kita ketahui lalu jadikan itu sebagai password. Kiat lainnya apabila kita sulit untuk mencari angka acuan sebagai password, maka trik berikut ini layak untuk dicoba, sebagai contoh kita pilih tanggal kelahiran yaitu 1 Januari 1997 atau 010197, nah untuk menetapkan passwordnya, tambahkan atau kurangi 1 pada digit tahun, menjadi 010196 atau 010198.  Resiko lainnya adalah pada umumnya orang menetapkan satu macam password untuk semua jenis kartu ATM yang dimiliki.  Kiat untuk menghindari resiko tersebut, mau tidak mau kita perlu menetapkan tiga macam password.  Pilih dan putuskan password yang akan kita gunakan serta tetap konsisten dalam penggunaannya.  Apabila dikemudian hari ternyata diketahui orang lain, segeralah melakukan penggantian.

Password di internet.  Keamanan berselancar di internet adalah mutlak, untuk itu password yang perlu kita siapkan hendaknya lebih sulit daripada password untuk ATM.  Sangat disarankan untuk password di internet merupakan gabungan huruf dan angka.  Langkah pertama adalah menentukan kata dan angka yang akan kita jadikan password.  Untuk kata pilihlah yang benar-benar mewakili pribadi kita, untuk tanggal pilihlah yang paling mudah diingat.  Kiat agar password tersebut tidak mudah ditembus adalah gunakan huruf kapital pada kata yang kita pilih, akan lebih baik bila lebih dari satu huruf kapital, contohnya pada awal dan akhir kata. Kiat selanjutnya adalah rutin mengganti password tersebut, kita tidak perlu mengganti kata dan angka yang telah kita pilih, cukup dengan merubah posisinya.  Contoh yang pada awalnya dengan urutan angka lalu huruf, dibalik menjadi huruf lalu angka.

Demikian sedikit berbagi pengetahuan tentang bagaimana mengamankan password yang kita miliki dari ancaman kebocoran.  Sekali lagi penekanannya adalah jangan pernah password tersebut secara sengaja kita beritahu ke orang lain, atau karena kecerobohan kita sendiri dalam menyimpan catatan password sehingga dapat diketahui orang lain.  Semoga tulisan ini dapat bermanfaat.

Tagged , , | Leave a comment

Kebanggaan dan Kedaulatan


Continue reading

Tagged , , , | Leave a comment

Bersua kembali


Tak terasa tepat empat tahun sejak postingan terakhir september 2010, saya memulai lagi posting di blog ini. Pertama kali saat tahu blog ini masih hidup, perasaan senang, takjub bercampur sama tidak percaya bahwa ternyata blog ini belum lah di suspend.

Semangat buat menulis tiba-tiba saja bergelora, menggebu-gebu dan saat di depan komputer yang terjadi adalah …….”melongo”….. apa nih yang mau diketik….. mulai mencet-mencet keyboard…..ketik tombol “delete”…ketik lagi beberapa kata….pencet lagi tombol “delete”….lalu terdiam, sudah nggak melongo kayak sebelumnya, yang ada dahi sedikit berkerut, jari tangan di atas keyboard tapi posisi freeze…… terdiam buat beberapa detik…. di otak udah berjejalan ide-ide buat nulis, saking berjejalannya ide-ide tersebut ya cuman muter-muter di dalam otak tapi gak keluar. Akhirnya pelan-pelan mulailah jari-jari aktif mencet tombol keyboard, merangkai beberapa kata-kata dan sudah mulai jarang mencet tombol “delete”. Hasilnya ya beberapa kata di atas ini lah yang jadi awalannya.

Saat mulai kembali aktif mengetik, teringat kembali saat-saat awal kenapa waktu itu niat banget untuk membuat blog, tak lain dan tak bukan ya untuk belajar menulis. Soal mendetailnya kenapa, bukan hal yang akan dibahas di postingan ini. Tulisan yang sekarang ini dibuat adalah tulisan rasa kangen. Kangen dan rindu karena setelah empat tahun bersua kembali dengan blog ini. Selain kangen dan rindu yang terasa adalah rasa senang yang menggelora, karena ada lagi wahana buat menuangkan ide-ide liar yang akan diwujudkan dalam tulisan.

Empat tahun yang bisa dibilang terasa tapi tidak kerasa. Bagaimana tidak saat sekarang mengetik pun masih serasa tidak percaya kalau blog ini ternyata masih aktif. Seakan-akan blog ini dengan setia dan sabar selalu siap dan menanti si empunya untuk bertualang dalam bentuk tulisan.

Tulisan rasa kangen ini tidaklah pantas kalau terlalu panjang lebar, yang lebih penting lagi sekarang adalah mendata dan menata kembali ide-ide yang pernah ada dan pernah ditulis diberbagai catatan yang saya punya dan segeralah buat konsep untuk membuatnya jadi tulisan.

menutup tulisan ini, saya kutip quote dari entah siapa, yaitu “Tulislah apa yang akan Anda Kerjakan dan Kerjakanlah apa yang sudah Anda Tulis”

Leave a comment

JEMPOOOL….


kalo suka kirim jempolnya……adalah suatu hal yang sedang nge trend khususnya di jejaring sosial facebook, dimana kala kita senang dengan update status, comment, photo, link atau apa saja yang di upload oleh jaringan pertemanan kita, maka muncul lah gambar si jempol…., suatu perlambang yang sederhana namun sangat sarat bermakna. Tidak perlu banyak untaian kata dirangkai, cukup satu kali klik.

Sebenarnya selain itu, jempol sangat berpengaruh juga atas kinerja seseorang, khususnya buat yang tempat kerjanya sudah diaplikasikan pemindai sidik jari.  Jempol menjadi aset yang sangat berharga karena digunakan sebagai pembuktian waktu kedatangan dan pulang dari tempat kerja.  Terkadang muncul juga ide gila, kira-kira, ada nggak ya toko yang jual jempol imitasi yang bisa dipesan sidik jarinya sama persis dengan milik kita, trus si jempol imitasi kita titipkan ke petugas keamanan kantor atau salah seorang teman yang termasuk dalam kategori sangat tepat waktu datang ke kantor, kayaknya tindakan ini akan sangat membantu dan tidak membuat kita terburu-buru buat berangkat ke kantor.

Ada sedikit kisah tentang jempol, dimana kisah ini tidak terjadi di banyak tempat. Bahkan bisa jadi kisah jempol ini hanya terjadi di tempat saya dan teman-teman dahulu berlatih dan belajar. Saat dahulu pendidikan sebelum bekerja, acungan jempol seorang pengawas memberikan efek traumatik serta ketakutan tersendiri. Sering terjadi, sebelum mulut terucap untuk laporan, jempol Pengawas sudah teracung, yang artinya “OK” tidak perlu laporan panjang lebar. Lain waktu saat sedang berbaris mendengarkan pengarahan, tiba-tiba kegiatan mendadak berubah, saat Pengawas datang, lalu jempol sang Pengawas teracung, itu berarti “OK….silahkan dilanjut…terserah mau diapain saja..” diiringi senyum penuh arti dari para senior yang mempunyai niat sangat tulus untuk melakukan pembinaan kepada junior-juniornya maka tidak perlu memakan waktu terlalu lama, serta merta keadaan yang sebelumnya terasa damai dan hening, menjadi hiruk pikuk disertai berbagai posisi pembinaan fisik seperti push up, sit up scout jump dan lain-lain yang cukup menguras keringat.

Kini…selain untuk hal-hal diatas, jempol ternyata juga berguna buat dapat potongan harga, itu pun dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Karena tidak semua tempat dapat menerima jempol sebagai kupon diskon, dan tidak semua jempol telah didaftarkan untuk menjadi kupon diskon. Jadi……jagalah aset berharga yang telah kita miliki ini karena manfaatnya yang ternyata cukup banyak dan cenderung membahagiakan.

Posted in Lain lain | Leave a comment

Keikhlasan


Dalam keseharian bergelut dengan rutinitas serta kesibukan pekerjaan, maka sebenarnya terhitung mulai saat itu perlu adanya keikhlasan.

Keikhlasan saat waktu untuk bercengkrama dengan keluarga sedikit tersita, karena pekerjaan di kantor sudah mendekati tengat waktu dan proses penyelesaiannya melebihi jam kerja yang sudah ada, seakan-akan kita sedang dihadapkan kepada wajah-wajah kecewa keluarga di rumah yang merasa sedikit terabaikan.

Butuh pula keikhlasan, saat ide yang tidak sengaja kita cetuskan waktu kumpul-kumpul istirahat minum kopi dan makan cemilan dengan rekan sekerja, ternyata disabot dan dipakai oleh orang lain bahkan diakuinya sebagai ide orisinilnya.

Butuh keikhlasan, dikala ada teman yang dengan sengaja memfitnah, menjelek-jelekkan pekerjaan kita bahkan menyebarkan segala cerita bohong tanpa bukti apa-apa.

Butuh keikhlasan, saat kita melihat sesorang yang dari sisi kemampuan dan kinerja tergolong rendah, tapi bisa duduk di posisi yang sebenarnya tidak pantas ditambah lagi yang bersangkutan tidak ada upaya untuk memperbaiki diri malah sibuk menjilat kesana kemari.

Butuh keikhlasan, saat kita sebagai manusia pernah berbuat salah akan tetapi tidak diberi kesempatan untuk memperbaiki diri. Segala hal baik yang sudah di kerjakan dianggap hal biasa, jika ada sedikit keluar prosedur, kesalahan yang lampau diungkit kembali ditambah pernyataan bila kita tidak bisa bekerja maksimal.

Butuh keikhlasan, bila kita telah menikmati hasil pekerjaan kita maka sudah sepatutnya kita harus berbagi dengan yang lain. Karena bekerja itu bagian daripada sistem, dan kita bukan apa-apa tanpa bantuan dari orang lain.

Dengan keikhlasan pula, kita akan melewati hari bagaikan berjalan saat siang yang cerah dengan dipayungi awan serta diiringi sepoi angin yang menyejukkan. Keikhlasan juga lah yang akan menghilangkan kerut-kerut marah serta kecewa pada wajah kita. Dan dengan keikhlasan pahala yang besar akan menanti kita.

Posted in seputar pekerjaan | Leave a comment

Kisah Stasiun Kereta dan Gerbongnya


Sebuah kisah tentang statsiun kereta di kota antah berantah. Sesuai dengan kerjaannya, stasiun kereta ini menjadi tempat transit bagi banyak gerbong kereta untuk berbagai macam tujuan.  Selain untuk tempat transit di stasiun ini juga semua pergerakan gerbong kereta di monitor.  Daftar yang ada berisi tentang sejak kapan gerbong tersebut berangkat, sudah berapa lama gerbong tersebut parkir di tujuan, kapan seharusnya gerbong tersebut bergerak sampai dengan kapan dan dimana gerbong-gerbong tadi harus menjalani perawatan maupun perbaikan.

Seringkali gerbong yang dikirim berangkat masih dalam kondisi seadanya. Ada yang terlihat apik dan bagus kondisi penampilan luarnya, hanya sayang seringkali di dalamnya masih belum maksimal, kondisi koridor yang kotor karena belum sempat dibersihkan, kursi yang sudah usang, kipas angin atau pendingin ruangan yang nyalanya senen kemis.  Terkadang karena situasi dan kondisi, gerbong yang sudah parah baik eksterior maupun interior pun harus diberangkatkan demi mengangkut penumpang (mengejar setoran). Di satu sisi, Sang Kepala Stasiun selalu berkeinginan untuk memberikan kenyamanan maksimal kepada penumpang, untungnya dari persediaan gerbong yang dimiliki masih banyak  yang layak pakai dan tidak memalukan.

Sayangnya seringkali juga Kepala Stasiun dibuat pusing, hanya karena harus merubah susunan gerbong yang harus berangkat.  Padahal untuk menata gerbong perlu kemampuan dan ketrampilan khusus, hanya kadang-kadang gerbong yang sudah ditata bisa jadi ngadat atau mau dipindah ke susunan gerbong lainnya.  Tapi demi kenyamanan penumpang, semua harus tetap dilakukan dengan cepat dan tepat. Sampai-sampai setiap upaya untuk menata susunan gerbong kereta tidak jauh berbeda dari mengalami mimpi buruk.  Saat gerbong pertama siap, gerbong kesekian tiba-tiba ngadat, sehingga harus ditukar dengan gerbong lainnya, yang ternyata sudah dirangkai dengan apik.

Walau demikian rasa puas akan tersirat, saat melihat penumpang yang puas dan senang karena terlayani dengan baik

Posted in Lain lain | Leave a comment

Nyepedah ke Kantor


ngapain sih nyepedah ke kantor? Kurang kerjaan kah ? Mungkin ada benernya kayak kurang kerjaan aja bersepeda ke kantor, dan ternyata di kantor yang baru sekarang, berangkat pake sepeda itu banyak asyiknya. Udara pagi saat bersepeda menuju kantor itu bener2 seger, bayangin aja saat udah masuk daerah Halim, sepanjang jalan itu pohon-pohon besar yang menyuplai banyak oksigen. Ditambah dengan riuh suara burung lagi nyari sarapan.
Sepanjang jalan walau hanya beberapa, sering ketemu sesama BTW dan walaupun gak kenal pasti saling “hai…hai”, yang penting nyengir sambil pamer gigi, biar dapet pahala karena tersenyum.
Selama perjalanan 21 km pake sepedah yang ditempuh sekitar 50 menit, pasti ketemu banyak hal yang gak bisa dinikmati kalo berangkat ngantor pake motor atau mobil,perumpamaan inggrisnya “everythings looks in slow motion when ride a bike” tantangan terbesar ya klakson dari motor atau mobil yang terlihat tergesa-gesa dan gak terima,kalo jalannya kepake sama yang naek sepeda walau cuman secuil. Nah pas sampe kantor, gak usah ribet nyari parkir, cukup dilipet, angkat, masuk lift dan akhirnya sepeda kesayangan bisa diparkir di dekat meja kerja, nemenin dengan setia sampai waktu pulang, dan bersiap bercengkrama kembali. Bersepeda balik ke rumah sambil ngebayangin seandaninya sepeda punya jalur khusus, tentunya tambah asyik.
so buat saya bersepeda itu

Posted in sepeda | Leave a comment

Perang Elektronika


Beberapa tulisan di bawah, adalah hasil kompilasi dari berbagai sumber yang dapat menjadi acuan dasar untuk meningkatkan kesiapan dalam Perang Elektronika. Sudah seharusnya kita siap.

===================================================

Mendiknas Ingatkan Bahaya Perang Dunia Maya

Sabtu, 21 Agustus 2010 20:23

Jakarta  – Menteri Pendidikan Nasional Muhammad Nuh mengingatkan ancaman perang dunia maya pada masa datang. “Saya hanya minta satu saja, tolong pelajari betul ancaman perang dunia maya atau `cyber war`,” katanya dalam wisuda perdana Universitas Pertahanan Indonesia di Jakarta, Sabtu.

Ia mencontohkan Estonia yang sempat seluruh jaringan komputernya mati sehingga seluruh transaksi dan sistem pemerintahan lumpuh selama tiga hari. “Estonia seolah-olah terisolir dari percaturan dunia karena tidak ada transaksi informasi yang masuk. Perbankan kolaps, komunikasi kolaps,” katanya.

Mendiknas menambahkan, apalagi sistem persenjataan alat utama sistem persenjataan saat ini sudah sangat terbuka dan semua dikendalikan melalui komputer. “Sistem yang terbuka dan `komputerize` itu kita berpeluang masuk dalam `cyber war`. Karena itu, perlu ada sistem pengaman yang mengantisipasi `cyber war`,” katanya. Terkait itu, Muhammad Nuh meminta ancaman perang dunia maya bisa dikaji dan diantisipasi oleh pihak Universitas Pertahanan Indonesia dan alumninya.

Universitas Pertahanan Indonesia yang diresmikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 11 Maret 2009 merupakan satu-satunya perguruan tinggi yang khusus mengkaji soal pertahanan dan menyiapkan pemikir bidang strategi pertahanan.

Universitas Pertahanan Indonesia hanya membuka dua program studi, yaitu Strategi Perang Semesta dan Manajemen Pertahanan.Dalam waktu dekat, Universitas Pertahanan Indonesia akan membuka program magister baru, yakni Ekonomi Pertahanan dan Manajeman Penanganan Bencana Alam. Antara Mazpri VOI News

http://id.voi.co.id/berita-indonesia/kesejahteraan-sosial/5591-mendiknas-ingatkan-bahaya-perang-dunia-maya.html

=========================================

China Siapkan Personel Militer Berkemampuan Hi Tech

Cina menyiapkan tentara militer berkemampuan hi-tech. Militer Cina, People’s Liberation Army (PLA) sedianya akan tetap melanjutkan pembangunan unit perang cyber dan mengembangkan virus untuk menyerang sistem komputer musuh.

Tindakan ini, menurut peringatan dari Department of Defense (DoD) Amerika Serikat (AS), sebagai bagian dari strategi perang informasi.

“PLA menyediakan unit perang informasi yang mengembangkan virus untuk menyerang sistem komputer dan jaringan musuh,” ungkap laporan tahunan DoD. Pada waktu bersamaan, militer Cina juga mengembangkan cara untuk melindungi diri dari serangan musuh. kemampuan ini merupakan usaha modernisasi militer Cina yang menambahkan banyak petarung hi-tech dan rudal balistik dalam gudang persenjataannya.

Dalam hal pembangunan kekuatan untuk menyerang sistem komputer lawan, Cina tentu tidak sendirian. AS dan beberapa negara lain juga telah mengembangkan kemampuan yang sama.

Usaha penulisan virus di PLA telah dilakukan dalam beberapa tahun yang mengindikasikan kepentingan Cina akan perang informasi. Sebagaimana DoD memberi peringatan pada tahun 2000 silam, Cina juga memiliki kemampuan untuk melakukan penetrasi terhadap sistem komputer AS yang kurang aman. Penetrasi ini potensial menggunakan CNA (Computer Network Attack) untuk menyerang warga sipil AS dan infrastruktur militer.

Dalam beberapa tahun terakhir, PLA juga telah memulai pelatihan lebih serius untuk penyerangan komputer. Hal tersebut juga termasuk sebagai latihan militer terluas pada 2005 silam.

Fokus utama usaha modernisasi militer Cina adalah negara Taiwan, bangsa yang dianggap sebagai propinsi pembelot oleh Cina. Keduanya terpisah pada tahun 1949 setelah perang saudara antara tentara Komunis dan Nasionalis yang berakhir dengan mundurnya tentara Nasionalis ke Taiwan. Cina sendiri telah lama mengancam akan menyerang Taiwan jika negara tersebut secara formal menyatakan kemerdekaannya

http://rixco.multiply.com/journal/item/250/CINA_SIAPKAN_TENTARA_MILITER_BERKEMAMPUAN_HI-TECH

Posted in konsep dan ide | Leave a comment

Saat ada rejeki berlebih


Bagi seorang karyawan, saat yang  membahagiakan adalah saat menerima gaji, bisa dibilang hari gajian adalah hari yang ditunggu-tunggu dibandingkan hari lainnya.  Walau setelah gaji diterima, setumpuk kewajiban menanti untuk diselesaikan.

Diluar itu adakalanya kita tiba-tiba mendapatkan rejeki yang tak dikira dan tak terduga diluar dari kebiasaan.  Bagi saya kondisi saat ada rejeki tak terduga ini sering diikuti oleh suatu fenomena, yang akhirnya saya anggap itu adalah bagian dari ujian bagi saya.  Fenomena tersebut sering kali datang dan pada awalnya saya tidak begitu memperhatikan, akan tetapi lambat laun saya sadar, bahwa hal tersebut adalah petunjuk dari kekuasaan Yang Maha Kuasa, yang masih memberikan peringatan bagi saya.

Hal-hal yang sering saya alami setelah mendapat rejeki tak terduga adalah adanya pesan pendek di HP ataupun telepon, yang datangnya entah dari kerabat atau pun rekan, dimana mereka bercerita sedang tertimpa kesulitan ataupun musibah. Pernah juga tidak sampai hitungan jam, tiba-tiba ada seseorang datang ke kantor saya sambil berkeluh kesah tentang kondisi kehidupannya. Ada kalanya saat menerima rejeki dadakan tadi, selama seharian tidak ada pesan pendek, telepon ataupun orang yang datang ke kantor, akan tetapi saya seakan diingatkan pada suatu janji untuk membantu seseorang. Sekali waktu fenomena yang saya alami agak berbeda dari cerita di atas, saat perjalanan pulang ke rumah, saya perhatikan ada beberapa peminta-minta di jalan ataupun ada yang sedang berjualan dengan kondisi yang memprihatinkan.  Seakan-akan saya selalu mendapat peringatan bahwa setelah saya mendapat rejeki dadakan ini, saya harus berbagi kepada yang lainnya.

Akhirnya saya tersadar, dan bahkan dalam Al Qur’an pun disebutkan “Dalam harta mereka ada hak untuk (orang miskin yang meminta) dan yang tidak berkecukupan (walaupun tidak meminta)” Q.S. Al-Dzariyat 51:19.  Rejeki mendadak yang saya terima, sebenarnya adalah ujian dari Allah SWT, apakah saya masih bisa ingat atau bahkan berlalu begitu saja. Apakah saya masih mempunyai keikhlasan untuk dapat berbagi atau saya habiskan demi kepentingan saya sendiri.

Fenomena lain yang sampai saat ini sering saya alami selain dari hal di atas adalah rejeki mendadak itu sering sekali datang kepada saya tanpa harus berharap, serta benar-benar tidak dapat diduga. Yang jelas saya merasakan ketenangan batin, hubungan silaturrahmi dengan banyak orang yang makin erat, kebahagiaan dalam keluarga, serta merasa sangat cukup dengan keadaan saya saat ini.

Terakhir,….wajib kiranya bagi saya untuk bersyukur bahwa rahmat, barokah serta karunia Allah SWT tak henti-hentinya tercurah bagi saya. Bagi yang mungkin pernah mengalami fenomena seperti saya, marilah kita selalu bersyukur atas segala hal yang telah kita dapat.

Posted in Lain lain | Leave a comment

opini kekuatan angkatan bersenjata


“Indonesia has a huge army but small naval and air forces; Australia has a small army but potent naval and air capabilities. As defence analyst Hugh White says, the Australian army could get to Indonesia but do nothing once it got there; the Indonesian army could overrun Australia but can’t get here. So we just accept each other and get along. http://www.theaustralian.com.au/news…rom=public_rss

didapat dari http://www.kaskus.us/showthread.php?t=5103190

Posted in Lain lain | Leave a comment